Bagaimana cara mengoperasikan mobil yang aman dan nyaman.
Menghidupkan mobil dalam keadaan kopling di gigi nol
1)Pasang tali / sabuk pengaman
2)Putar kunci untuk menghidupkan mesin
3)Hidupkan AC
4)Turunkan Rem Tangan
5)Injak kopling habis, pindahkan gigi ke gigi 1
6)Angkat kopling pelan2
7)Sambil Injak gas sedikit demi sedikit sampai terasa mobil bergerak
Memundurkan mobil
1)Injak kopling habis, pindahkan gigi ke gigi R
2)Angkat kopling pelan2 Rasakan sampai mobil terasa bergerak mundur Atur bergerak mundurnya mobil dengan cara menginjak dan mengangkat kopling sekuku sampai dengan ? kopling (jangan lebih dan jangan mengangkat terlalu cepat agar mesin tidak mati)
Ganti gigi pada saat mobil berjalan (kaki kanan masih menginjak gas)
1)Injak kopling habis
2)Angkat gas
3)Pindahkan gigi ke posisi yang dikendaki
4)Angkat kopling pelan2
5)Injak gas pelan2, sampai terasa jalannya mobil stabil sesuai dengan kecepatan seharusnya.
6)Lepaskan kaki dari kopling, atur jalannya mobil hanya dengan menginjak dan mengkat gas saja
Jika melalui polisi tidur
1)Angkat gas, tempel pedal rem
2)Injak kopling habis, pindahkan ke gigi 1
3)Angkat kopling pelan2, mobil dijalankan hanya dengan mengangkat kopling sekuku sampai ? kopling atau kopling tak usah diinjak, biarkan saja mobil bergerak memakai lumpsum nya
4)jika dirasa polisi tidur terlalu tinggi, Injak gas sedikit sampai dirasa mobil bisa melewati polisi tidur
5)Setelah dapat melewati polisi tidur injak gas pelan2
Menambah/mengurangi gigi
1)Injak kopling habis
2)Angkat gas
3)Pindahkan gigi ke gigi yang dikehendaki
4)Tempel gas
5)Angkat kaki dari kopling pelan2
Menghentikan mobil tiba2 dalam keadaan mobil sedang berjalan cepat
1)Injak rem pelan2 sampai terasa mobil berhenti
2)Injak kopling habis
3)Pindahkan gigi ke gigi 0
4)Angkat rem tangan
Menghadapi macet di lampu merah menggunakan rem
1)Injak kopling habis
2)Tempelkan kaki di rem (mainkan sesuai keadaan jalan)
3)Pindahkan gigi ke gigi 1
4)Angkat kopling sedikit demi sedikit untuk menjalankan mobil merayap atau injak saja kopling habis biarkan mobil berjalan menggunakan lumpsump nya
Menghadapi macet di lampu merah tanpa menggunakan rem, atau ketika hendak keluar dari gang ke jalan raya
1)Injak kopling habis
2)Tempelkan kaki di rem
3)Pindahkan gigi ke gigi 1
4)Angkat kopling sedikit demi sedikit untuk menjalankan mobil merayap
5)atau injak saja kopling habis biarkan mobil berjalan menggunakan lumpsump nya
6)Tempel kaki di gas
Berhentikan mobil: Angkat kopling sekuku dan injak rem sedikit (tempel rem)
(fr.http://bima.ipb.ac.id)
Archives
KURSUS STIR MOBIL
Periksa Komponen V-Belt
for more details and updates about automotive-technology, please visit.........
www.automotive-technology-guide.blogspot.com
kendaraan mogok
Sering dalam keadaan darurat di jalan, tiba-tiba kendaraan mogok. Sementara belum sempat ke bengkel atau memperbaikinya apabila mesin tak dapat distarter dengan mudah karena baterei atau motor starter dalam keadaan rusak, akali dengan trik yang cerdik seperti berikut ini :
Cara menyetart mesin dengan jalan mendorong kendaraan
Nyalakan kunci kontak, tempatkan tangkai persneling pada posisi dua, pijak pedal kopling, kemudian mintalah bantuan dua atau tiga orang untuk mendorong maju kendaraan anda. Apabila kendaraan sudah berjalan cukup cepat, maka lepaskanlah pedal kopling. Apabila mesin sudah dapat bekerja, pijaklah segera pedal kopling, sementara itu pijaklah pedal gas untuk mempertinggi putaran mesin. Namun demikian, prosedur tersebut tak dapat dipakai untuk kendaraan dengan persneling otomatis.
Cara menyetart mesin dengan jalan menarik kendaraan
Nyalakan kunci kontak, tempatkan tangkai persneling pada posisi dua, pijak pedal kopling, kemudian mintalah bantuan dua atau tiga orang untuk mendorong maju kendaraan anda. Mesin dapat distart dengan jalan menarik kendaraan anda, yaitu dengan pertolongan kendaraan lain yang menarik kendaraan anda dengan tali atau kabel. Dalam hal tersebut digunakan tali yang cukup panjang hingga jarak antara keduanya cukup jauh untuk mencegah tumbukan, apabila kendaraan anda tiba-tiba distart. Perlu ada kesepakatan mengenai tanda-tanda yang akan dipakai misalnya dengan klakson apabila kendaraan anda sudah dapat dijalankan untuk mencegah terjadinya kecelakaan.
Cara menyetart mesin dengan pertolongan baterei dari kendaraan lain
Apabila ada kendaraan lain dengan baterei yang baik dan tersedia kabel yang cukup panjang (terbungkus isolator) maka mesin dapat pula distart dengan menghubungkan terminal-terminal positif dengan positif dan negatif dengan negatif dari kedua baterei tersebut. Hal itu bisa dilakukan apabila kedua baterei tersebut bertegangan sama. Mesin kendaraan yang memberikan bantuan harus dijalankan agar batereinya tetap dapat dimuati secukupnya. Dalam keadaan tidak tersedia kabel, gantilah baterei yang lemah dengan baterei yang baik, kemudian start mesin. Sesudah mesin dapat bekerja, maka jalankanlah pada putaran yang cukup tinggi sehingga generator dapat memuati baterei tersebut. Dengan mempertahankan putaran mesin pada kecepatan tersebut, segera cabutlah kabel-kabel baterei dan gantilah baterei tersebut dengan baterei yang semula dan pasangkan kabel-kabelnya. Usahakan agar mesin tidak mati.
for more details and updates about automotive-technology, please visit.........
www.automotive-technology-guide.blogspot.com